Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Kemenag Tuban Gelar Jalan Sehat Kerukunan, Perkuat Harmoni Lintas Agama

Rabu, 07 Januari 2026 | Januari 07, 2026 WIB | Last Updated 2026-01-07T10:14:45Z



Tuban,HarianMemo.com ||  – Dalam rangka memperingati Hari Amal Bhakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama Republik Indonesia, Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Tuban menggelar Jalan Sehat Kerukunan Umat Beragama, Rabu (7/1/2026).


Kegiatan yang berlangsung meriah dan penuh semangat kebersamaan tersebut diselenggarakan di Lapangan GOR Rangga Jaya Anoraga, Kabupaten Tuban, dan secara resmi dilepas oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Tuban, Budi Wiyana, mewakili Bupati Tuban.


Dalam sambutannya, Sekda Tuban menyampaikan permohonan maaf serta salam dari Bupati Tuban Mas Lindra yang tidak dapat hadir karena tugas kedinasan yang tidak bisa ditinggalkan. Atas nama Pemerintah Kabupaten Tuban, ia mengapresiasi kegiatan yang diinisiasi oleh Kemenag Tuban dengan mengusung tema “Umat Rukun dan Sinergi, Indonesia Damai dan Maju.”


“Pemerintah Kabupaten Tuban mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Kemenag Tuban beserta seluruh panitia atas terselenggaranya kegiatan ini,” ujarnya.


Ia berharap kegiatan jalan sehat kerukunan lintas agama ini semakin memperkuat persaudaraan dan keharmonisan antarumat beragama di Kabupaten Tuban. Menurutnya, tanpa pondasi kerukunan lintas agama yang kuat, kedamaian dan pembangunan tidak akan dapat terwujud secara maksimal.


Sementara itu, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Tuban, Umi Kulsum, menyampaikan bahwa "kegiatan jalan sehat kerukunan ini melibatkan ribuan peserta dari berbagai elemen masyarakat dan lintas agama. Jumlah peserta diperkirakan mencapai sekitar tujuh ribu orang," Terangnya 


Lebih lanjut, Umi Kulsum menjelaskan rute jalan sehat dimulai dari GOR Rangga Jaya Anoraga, kemudian melintasi Jalan Sunan Kalijaga, Jalan Diponegoro, Jalan dr. Sutomo, Jalan KH Agus Salim, Jalan Basuki Rahmat, dan kembali finis di Jalan Sunan Kalijaga menuju Lapangan GOR.


Usai kegiatan jalan sehat, acara dilanjutkan dengan doa lintas agama yang dipimpin oleh Sekretaris Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Tuban, didampingi seluruh tokoh dan pemuka agama lintas iman yang mengenakan pakaian kebesaran masing-masing.


Selain jalan sehat, kegiatan HAB ke-80 Kemenag RI ini juga dimeriahkan dengan hiburan serta pembagian kupon undian dengan hadiah utama paket umrah dan ratusan hadiah menarik lainnya. Para peserta yang telah menyelesaikan rute jalan sehat langsung mengumpulkan kupon undian untuk mengikuti pengundian hadiah.


Melalui kegiatan ini, Kementerian Agama menegaskan perannya sebagai garda terdepan dalam merawat kerukunan umat beragama demi terwujudnya Indonesia yang damai, adil, dan berkeadaban.(PM)