Notification

×

Iklan

Iklan

Kapolres Gresik Komitmen Berantas Judi, Narkoba, Hingga Ajak Bijak Bermedsos

Senin, 06 Mei 2024 | Mei 06, 2024 WIB | Last Updated 2024-05-06T07:08:07Z

GRESIK, Harian Memo - Kapolres Gresik, AKBP Adhitya Panji Anom, pada saat apel pagi menyampaikan beberapa poin penting terkait dengan potensi bahaya yang dihadapi masyarakat. Kapolres menyampaikan saat memimpin apel di halaman Mapolres Gresik, Senin (06-05-2024).
Kapolres Gresik AKBP Adhitya Panji Anom mengingatkan jajarannya untuk terus memberantas segala bentuk perjudian, baik online maupun offline. Judi dapat merusak moral dan stabilitas masyarakat.

Ia juga menekankan pentingnya memerangi peredaran dan penyalahgunaan narkoba. 

"Agar personil Polres Gresik untuk selalu waspada dan proaktif dalam memberantas narkoba, termasuk mengingatkan rekan-rekan jika ada yang terlibat dalam penyalahgunaan narkoba. Pengawasan secara intens perlu dilakukan untuk mencegah penyalahgunaan narkoba di kalangan anggota."ujar Kapolres

Lanjut AKBP Adhitya mengingatkan untuk berhati-hati terhadap pinjaman online (pinjol) ilegal yang menawarkan bunga tinggi dan penagihan tidak etis. Ia menghimbau masyarakat untuk menghindari pinjaman yang memberatkan dan tidak sesuai dengan kemampuan finansial.

AKBP Adhitya juga menyoroti penggunaan media sosial yang marak saat ini. Ia mengingatkan masyarakat untuk menggunakan medsos secara bijak dan bertanggung jawab, serta menghindari penyebaran hoaks dan ujaran kebencian yang dapat memancing keributan.

Yang terakhir Kapolres Gresik AKBP Adhitya juga mengimbau masyarakat untuk menjaga kondusifitas dan persatuan menjelang Pilkada Kabupaten Gresik tahun 2024. Ia meminta masyarakat untuk mengikuti proses demokrasi dengan damai dan tertib, serta tidak mudah terprovokasi oleh berita bohong atau provokasi yang dapat memecah belah persatuan.

"Secara keseluruhan, mengajak seluruh elemen masyarakat di Gresik untuk bekerja sama menjaga keamanan dan ketertiban wilayah. Ia juga mengingatkan pentingnya menjaga persatuan dan kesatuan bangsa, terutama menjelang Pilkada Kabupaten Gresik," Tutup Kapolres Gresik.(Yns)
×
Berita Terbaru Update